banner



Facebook As A Search Engine

Penggunaan Facebook kian lama semakin banyak. Pasalnya, media sosial ini menjadi salah satu medsos paling favorit di dunia. Selain itu, Facebook sekarang sudah memiliki banyak fitur di dalamnya, termasuk search engine yang keren.

Maksudnya search engine yang keren? Apakah kamu tahu kalau search engine Facebook bisa kamu gunakan untuk mencari apapun layaknya search engine Google? Kalau belum tahu, Jaka akan berikan informasi mengenai cara menggunakan search engine Facebook untuk menemukan apapun bahkan lebih baik dari Google.

BACA JUGA

  • Cara Agar WhatsApp Kamu Tidak Terhubung Dengan Facebook

  • Begini Cara Buka Facebook dan Twitter dalam Satu Aplikasi

  • Cara Mengembalikan Akun Facebook yang di-HACK

5 Hal Search Engine Facebook yang Gak Kalah Keren dari Google

1. Temukan Friend, group, dan Pages

Searh Engine Facebook 1

Benar, kamu bisa menggunakan untuk menemukan teman, bahkan teman terdekat sekalipun. Jadi, kamu hanya perlu mengetikkan nama lengkap, dan keluarlah semua. Bahkan, kamu bisa mengetahui siapa saja yang berteman dengan teman kamu itu. Misalnya, kamu ketik saja " friends of Jarwo " atau ganti Jarwo dengan nama teman kamu ya.

2. Cari Tahu Apa Ketertarikan Seseorang

Searh Engine Facebook 2

Trik ini penting buat kamu yang lagi PDKT. Pasalnya, kamu jadi tahu apa saja yang disukai oleh para gebetan kamu. Misalnya, kamu menebak apakah dia suka dengan JalanTikus? Nah, di search engine Facebook, kamu bisa mencarinya dengan menuliskan " friends who like Jalan Tikus ".

3. Cari Hotel atau Restoran

Searh Engine Facebook 3

Misalnya kamu lagi travelling ke suatu tempat, maka kamu bisa mencari hotel terdekat melalui search engine Facebook. Caranya, kamu hanya perlu menuliskan nama hotel dan semuanya akan terlihat. Untuk lebih spesifiknya, kamu klik lokasi yang berada di daerah kamu ya.

4. Cari Video

Searh Engine Facebook 4

Selain mencari hal-hal di atas, kamu juga bisa mencari video apapun, baik viral ataupun tidak. Nanti, video yang kamu cari akan muncul, baik secara resmi ataupun rekomendasi yang diberikan oleh orang-orang melalui posting-an mereka. Menarik kan?

5. Cari Game Seru

Searh Engine Facebook 5

Facebook juga menyediakan beragam game seru yang bisa kamu mainkan. Untuk mencarinya, kamu bisa mengetikkan kata kunci pada bar pencarian Facebook kemudian kamu menemukannya deh. Misalnya, kamu mau main Candy Crush, kamu ketik saja di situ dan nanti Facebook akan menampilkannya kok.

Itu dia cara menggunakan Facebook untuk mencari apapun, sekaligus membuktikan kalau search engine Facebook juga gak kalah keren sama Google. Pastikan juga kamu membaca artikel terkait Facebook atau tulisan menarik lain dari Jofinno Herian.

ARTIKEL TERKAIT

Alasan Tinggal Facebook Banner

10 Alasan Kenapa Kamu Harus Berhenti Menggunakan Facebook

Facebook

Terungkap! Ini Rahasia Boss Facebook Menangkal Hacker

Mematikan Autoplay Video Facebook Banner

Cara Menonaktifkan Autoplay Video di Facebook (Hemat Kuota)

Cara Mengembalikan Foto Yang Terhapus Di Facebook 2b2df

3 Cara Mengembalikan Foto yang Terhapus di Facebook, Gampang!

APPS TERKAIT

Facebook Logo 3e2fc

Facebook 259.0.0.36.115

Apps Facebook, Inc.

Facebook Messengerresult Icon

Facebook Messenger 2.1

Apps Facebook, Inc.

Facebook Lite Icon Icon

Facebook Lite 197.1.0.17.125

Apps Facebook, Inc.

Facebook Home Icon

Facebook Home 1.3

Apps Facebook, Inc.

Facebook As A Search Engine

Source: https://jalantikus.com/tips/search-engine-facebook/

Posted by: pruittsonsen82.blogspot.com

0 Response to "Facebook As A Search Engine"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel